MASJID Tuha Indrapuri merupakan satu dari sejumlah peradaban Islam di Tanah Rencong. Tak hanya itu, masjid yang berada di Kecamatan Indrapuri, Kabupaten Aceh Besar ini juga saksi bisu kerajaan Hindu yang pernah ada di Aceh.
Masjid Tuha Indrapuri berdiri di atas bangunan candi dan pura yang sebelumnya digunakan sebagai benteng Kerajaan Hindu Lamuri.
“Dulunya di sini memang kerajaan Hindu,” kata Ismawardi, pria yang dipercaya menjadi penjaga Masjid Tuha Indrapuri.
Menurut cerita turun-temurun, tempat masjid kuno ini berdiri dahulunya bekas candi dan juga pura yang dibangun oleh masyarakat Hindu yang menetap di Aceh sekitar tahun 600 Masehi.
Pada abad ke-7 masyarakat Hindu di daerah ini mulai memeluk agama Islam, sehingga pemeluk agama Hindu di kawasan ini semakin berkurang. Akhirnya pada abad ke-12, di masa pemerintahan Sultan Iskandar Muda, bangunan candi itu dihancurkan dan dialihfungsikan menjadi masjid.
“Waktu orang Aceh di sini sudah masuk Islam, tidak ada lagi orang Hindu, diserahkan benteng ini ke orang Islam,” ujar Ismawardi.