Viral Najwa Shihab Ketemu dengan Truk Berwajah Dirinya, Ternyata Sama-Sama Ngerekam : e-Kompas.ID Lifestyle - e-Kompas.ID
Connect with us

Headline

Viral Najwa Shihab Ketemu dengan Truk Berwajah Dirinya, Ternyata Sama-Sama Ngerekam : e-Kompas.ID Lifestyle


BANYAK pemilik truk memang menghias kendaraan kesayangan mereka dengan kata-kata mutiara, pepatah dan juga wajah para artis idolanya. Biasanya, para artis yang digambarkan di truk ini adalah para selebriti yang terkenal.

Sama seperti supir truk satu ini, namun alih-alih memasang wajah artis, dia menggambar wajah Najwa Shihab di bagian samping truknya. Gambar ini pun direspons secara langsung oleh Najwa Shihab.

Najwa Shihab

Pasalnya, Najwa Shihab bertemu dengan truk tersebut saat sedang melewati jalan tol. Dalam video tersebut nampak sopir Najwa berusaha mendekatkan mobilnya di samping truk hijau yang punya gambar Najwa Shihab itu.

Sambil mendekatkan mobilnya, Najwa pun terlihat membuka kaca mobil dan melambaikan tangan. Setelah itu truk tersebut pun nampak menjauh dari mobil Najwa.

Najwa Shihab

Tapi ternyata, kernet sopir truk tersebut juga mengabadikan momen ini dan mengeditnya dengan template “jedag-jedug” seperti yang sedang ramai digunakan orang-orang.


Follow Berita e-Kompas.ID di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari e-Kompas.ID hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya

Video yang dilansir dari akun Instagram @najwashihab ini berhasil menarik perhatian warganet dan mendapatkan banyak likes dan komentar-komentar lucu.

“Lo belum cantik kalo foto lo belum jadi cover truk,” ucap @sobat.******

“Kok bisa dapat POV dari abang supir,” kata @rhez****

“Kok g ada tulisannya..”Berangkat karena tugas pulang karena beras”,” tulis @rando******



Sumber Berita

Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2022 e-Kompas.ID