JAKARTA – Viral di media sosial (medsos) soal dugaan kasus tabrak lari terhadap pesepeda bernama Erry Wijaya di Jalan Raya Pasar Minggu, Jakarta Selatan, pada Kamis (27/1/2022) ini. Polisi pun menelusuri kebenaran peristiwa tersebut.
Informasi tentang pesepeda yang ditabrak lari itu disampaikan oleh akun Instagram Bike To Work dengan nama b2w_indonesia. Dalam akun itu disebutkan korban meninggal karena ditabrak di Jalan Raya Pasar Minggu, pada Kamis (27/1/2022) sekira pukul 05.30 WIB.
Namun, tak disebutkan sacara jelas apakah korban ditabrak oleh kendaraan roda dua ataukah roda empat. Begitu juga dengan saat itu korban hendak ke mana dan dari mana.
Baca Juga : Kasus Tabrak Lari di Cirebon, Polisi Tetapkan Dua Orang Tersangka
Kanit Laka Lantas Polres Jakarta Selatan, AKP Sigit mengatakan, polisi saat ini menelusuri lebih lanjut tentang informasi dugaan tabrak lari tersebut.